Just Sharing

Meningkatkan Trafik dengan Menulis Artikel



Semoga Psotingan ini bisa membantu anda, yang mengalami masalah dengan trafik blog anda, dari guru para master memberikan sebuah pengertian sebagai berikut :

Trafik Ribuan Pengunjung Blog tidak bisa diperoleh secara instant dan harus melewati penuh perjuangan lahir batin, agar tidak mudah menyerah dan cepat bosan saat update postingan terbaru. 

Menulis ... menulis ... dan menulis ... itu kata kunci dari para master blogger. Fresh content akan membuat pengunjung betah dan selalu kangen menengok blog kita. Fresh content bukan copypaste juga bisa mendapatkan posisi bagus dalam SERP Google. 


Meningkatkan Trafik dengan Menulis Artikel kenapa Demikian

Kenapa Harus Update Postingan / Artikel dari blognya Sobat Muro’i El-Barezy, mengungkapkan tentunya sudah maklum buat para sobat semuanya bahwa ngeblog itu beresiko menyita waktu, tenaga dan fikiran. Ini dikarenakan dalam ngeblog itu banyak sekali aktifitas yang harus kita lakukan. Mulai dari up date postingan, blogwalking dan mungkin juga me-monetize blognya agar bisa mendatangkan recehan.

Belum lagi kegiatatan yang lainnya seperti memodifikasi template agar tampilannya mengasyikan dan tidak membosankan. Semua kegiatan itu tidak bisa dipisahkan satu sama lainnya, harus berjalan bersamaan. Nah pada postingan kali ini, saya hanya ingin sharing mengenai apa itu keuntungan up date postingan. Mungkin jarang blogger yang membahas ini, namun sekedar coretan dan menambah arsif dan sekaligus sebagai “pepeling” buat saya sendiri maka apa salahnya kalau saya share disini.

Berikut ini beberapa manfaat dari update postingan secara berkala :

Meningkatkan Jumlah Pengunjung
Kenapa hal ini bisa demikian, karena dengan meng up date postingan kita maka blog akan selalu dikunjungi oleh blogger lain. Apalagi yang sudah follow dan tukeran link, ini adalah pengunjung setia biasanya. Maka begitu kita up date biasanya ia akan berkunjung dengan harapan bisa menjalin silaturrahim dan si empunya blog bisa berkunjung kembali. Namun jika kita jarang up date biasanya mereka akan malas berkunjung dan berkomentar pada postingan yang lama.

Disamping itu pengunjung juga bisa datang dari mereka yang mencari artikel atau yang lainnya melaui mesin pencari atau search engine. Asumsinya jika kita semakin banyak meng-up date konten, maka semakin banyak pula artikel kita yang terindeks oleh mesin pencari. Dan otomatis akan banyak peluang artikel kita ditemukan oleh yang memerlukan sehingga siapa tahu ada yang nyasar ke blog kita hihi…

Meningkatkan Page Views
Page views adalah seberapa jumlah halaman yang dibuka pada blog kita oleh pengunjung. Nah up date konten juga sangat berpengaruh terhadap page views. Kenapa bisa demikian? Biasanya pengunjung blog itu mencari artikel yang mereka perlukan saja, namun jika konten blog kita menarik, pengunjung juga biasanya akan tertarik membuka artikel yang lainnya. Nah tentunya hal ini karena kita punya konten yang banyak, konten yang banyak tentunya karena kita sering update bukan?.

Melangsingkan Alexa dan Meningkatkan Page Rank
Nah kalau yang ini buat sobat yang menganggap kedua tool itu penting buat blognya. Page Rank dan Alexa erat hubungannya dengan jumlah back link dan seberapa banyak pengunjung membuka konten blognya.  Dan jumlah pengunjung tidak bisa dipisahkan dengan seberapa sering kita mengupdate konten apalagi dengan keyword yang sedang banyak dicari. Maka Alexa yang semakin langsing dan Page Rank yang makin tinggi adalah akibat dari hal-hal diatas tadi.

Mengasah Kemampuan Menulis
Yang ini sepertinya sudah menjadi hukum alam. Seperti ungkapan ala bisa karena biasa. Semakin kita sering meng-update konten blog, apalagi konten yang original hasil pemikiran kita, maka hal ini secara otomatis akan mengasah kemampuan kita dalam membuat tulisan-tulisan yang berkualitas dan bermanfaat buat pengunjung blog apalagi jika kita ngeblog berangkat dari nol.

Demikian beberapa point mengapa kita harus update postingan blog. Hal ini tentunya disesuaikan dengan waktu luang pemilik blog itu sendiri. Update bisa mungkin sehari sekali, dua hari sekali, tiga hari sekali atau satu minggu sekali. Semakin banyak waktu buat ngeblog tentunya akan semakin sering meng-up date postingannya selama dikepala masih banyak ide yang perlu dituangkan dalam tulisan.

Semoga bermanfaat dan happy blogging….





Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Meningkatkan Trafik dengan Menulis Artikel

loading...