Just Sharing

Waspada modus penipuan



Banyak cara yang dilakukan orang, tidak menilai haram dan halal yang penting dapat uang

Hari ini ada sebuah cerita dari teman, istri teman lulus seleksi PNS, tidak lama selang beberapa waktu datang seseorang tamu kerumahnya, perkiraan umur orang tersebut antara 50-70 tahun. Datang kerumah minta uang sebagai ucapan terima kasih karena sudah menjadi PNS Berikut kelanjutan dalam  percakapannya :

Oknum : permisi pak kedatangan saya kemari saya sebagai utusan dari semarang, untuk menemui istri anda nama no name  yang baru saja lulus menjadi PNS, dengan maksud untuk meminta sejumlah dana untuk ucapan terima kasih dan bla bla... Panjang lebar

Sang suami : sudah selesai pak bicaranya, kalau sudah saya gantian bicara

Oknum : ya sudah, silakan

Sang suami : pak anda disuruh terjun ke sumur mau

Oknum : lho ko pertanyaannya seperti itu pak, ya jelas tidak mau

Sang suami : kalau tidak mau segera pergi dari rumah saya, anda suruhan orang mau minta uang, sini saya kasih maunya berapa, dengan syarat KTP mana saya ke POLSEK sekarang.

Oknum : jangan pak, saya minta buat uang pulang kesemarang saja

Sang suami : tidak akan saya kasih serupiah pun, bapak sudah mau berbuat jahat sama saya, segera pergi dari rumah saya, atau saya panggilkan RT dan warga biar babak belur.

Oknum : oh tidak pak saya pergi
( Dengan tangan gemetar dan gugup oknum tersebut meninggalkan rumah )

Banyak modus lain orang memanfaatkan CPNS dengan meyakinkan korban dengan surat perjanjian bermaterai yang menyatakan memberikan pernyataan ucapan terimakasih yang cukup besar setelah SK diterima. Korban pun merasa yakin, sambil menunggu prosesnya biasanya oknum ini minta uang rokok atau apa buat ngurus ini itu,  bagaimana kalau calon cpns ini benar benar lulus karena nilainya benar benar bagus, oknum tersebut hanya memanfaatkannya.

Berita dimana mana melalui TV tentang penipuan berkedok CPNS,

Pelajaran yang bisa dipetik dari uraian diatas waspada modus penipuan PNS

Kata orang jadi CPNS terjamin, tapi tidak juga terbukti kebenarannya, tidak semuannya bagaimanapun CPNS hanya pekerja kebutuhannya tercukupi dari gajian. Sedangkan gaji berapa, banyak PNS dengan gaji minus karena habis untuk berhutang. Mereka PNS yang menonjol itu yang punya usaha sampingan, selain PNS mereka juga pengusaha. Anda bisa mengkalkulasinya, kalaupun ada yang PNS yang terjamin ujung ujungnya diberitakan di tv masuk dalam daftar kasus.

Mohon maaf apabila ada salah kata.





Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Waspada modus penipuan

loading...