Just Sharing

Rahasia Sukses Trafik Blog Tinggi




Trafik itu urat nadi ungkapan para blogger, untuk blog yang tujuannya agar bisa mendatangkan uang. Pemilik blog melakukan berbagai cara, panduan untuk mendapatkan trafik tinggi tiap harinya.

Menurut saya belajar di internet itu mudah, tinggal googling ketikan kata kunci  apa masalah anda, disitu banyak artikel yang menjawab permasalahan anda.

Anda ingin sukses ikuti saja cara orang sukses, dalam bahasan ini blog berarti kalo anda ingin jadi blogger sukses ikuti cara cara blogger sukses, banyak blogger sukses yang mau berbagi tips blogging anda tinggal menerapkannya.

Lalu apa Rahasia sukses trafik blog tinggi
Berikut blogger pemula mencoba berbagi tips rahasia sukses blog bertrafik tinggi, Berdasarkan dari hasil mengunjungi sebuah blog yang ber trafik tinggi peringkat alexa 18000,saya amati dan belajar dari blog ini, saya bisa sampaikan bahwa rahasia blog ber trafik tinggi sebagai berikut :

1.Artikel original
Ini sering dibahas dalam forum blogger, artikel original bukan artikel copy paste, dari blog yang saya kunjungi ini artikelnya original

2.Artikel berkualitas
Berkualitas disini tata bahasa antara baku dan tidak baku diperhatikan, pembaca mudah memahami apa yang blogger tulis.

3.Artikel dengan tulisan standar SEO
Yang standar SEO seperti apa? Dalam penulisan minimum 500 kata,  maximal 800 kata, kata kunci, menyisipkan gambar disetiap artikel, anchor teks.

4.Artikel informatif
Artikel informatif disini, artikel yang memberi solusi, atau menjawab ketidaktahuan pencari informasi seperti contohnya panduan, cara membuat, cara mengatasi, download dan lain-lain.

5. Judul artikel yang menarik
Ini yang paling penting judul, buat judul yang menarik yang membuat penasaran sehingga orang ingin membacanya lebih lengkap.

Kenapa ke lima  point diatas kunci meningkatkan trafik blog, karena berkaitan dengan mesin pencari google, Google menyumbangkan trafik terbesar untuk blog, karena kebanyakan orang mencari informasi melalu mesin pencari, google suka dengan artikel mengenai kriteria diatas. Hal diatas akan menjadikan artikel tersebut di tempat yang terhormat,yaitu dihalaman pertama mesin pencari google.

Begitulah alasan kenapa harus memperhatikan kelima poin diatas untuk mendapatkan trafik blog yang tinggi. Selain itu juga karena konten blog yang bagus, orang akan senang dan balik lagi mengunjungi.

Bagaimana masih belum jelas dan bingung, anda bisa mengamati dan mempelajari dari blog lain yang trafiknya tinggi, kunjungi blog bertrafik dan rangking alexa tinggi.

Demikian kalau dirasa cerita ini bermanfaat silakan di share keteman, boleh dicopy asal cantumin  sumbernya berupa url link aktif. Apabila masih banyak kekurangannya mohon saran dan masukannya terima kasih..






Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Rahasia Sukses Trafik Blog Tinggi

loading...